Bantuan hidup dasar (BHD) / basic life support adalah usaha yang dilakukan untuk mempertahankan kehidupan pada saat penderita mengalami keadaan yang mengancam nyawa. Bila usaha bantuan hidup ini dilakukan tanpa memakai cairan intra vena, obat ataupun kejutan listrik maka dikenal sebagai bantuan hidup dasar (basic life support).

 

Langkah-langkah pertolongan :

  1. Pastikan Prinsip 3A : Aman diri, aman pasien, aman lingkungan dan memanggil bantuan aktifkan codeblue jika dirumah sakit
  2. Panggil pasien dengan lantang sebutan bapak/ibu, bila tidak memberi respon tepuk bahu, bila tidak memberi respon juga cek rasa nyeri dengan genggamkan tangan di tengah dada pasienn
  3. Carilah tanda-tanda sirkulasi:
  4. Bergerak
  5. Bersuara
  6. Bernapas
  7. Dengan cara menepuk dengan cukup kuat bahu/dada korban sambil memanggil korban
  8. Bila tidak ada respon dan nafas (nafas tidak normal) mulai kompresi dada
  9. Tekan cepat dan kuat(mini mal 100x/menit) minimal dalamnya 5 cm.
  10. Buka jalan napas dengan cara menengadahkan kepala
  11. Beri 2 napas bantuan, Pertahankan posisi kepala, Satu kali napas 1 detik, Pastikan dada terangkat
  12. Ulangi kompresi dan pemberian napas bantuan dengan perbandingan 30 kali kompresi dan 2 kali napas bantuan sampai pertolongan datang atau korban mulai bergerak
  13. Hindari hal2/interupsi tak perlu saat resusitasi
  14. Ulangi siklus 30 kompresi 2 nafas sampai bantuan datang atau korban bergerak

Ulangi siklus 30 kompresi 2 nafas sampai bantuan datang atau korban bergerak